February 9, 2025

InfoKonsumen.com – Kosmetik merupakan salah satu kebutuhan yang tidak dapat dipisahkan oleh sebagian besar kaum hawa. Tidak hanya sebagai alat penunjang untuk mempercantik penampilan, tapi kosmetik juga memiliki peran yang penting dalam kehidupan sehari-hari seorang wanita.

Untuk memenuhi kebutuhan seorang wanita akan make up, ada beberapa tips belanja kosmetik yang bisa Anda terapkan agar tetap terpenuhi membeli produk-produk kecantikan tersebut tanpa harus mengganggu keuangan lainnya.

Kadang-kadang, budget untuk membeli kosmetik memang sangat memberatkan kondisi keuangan, karena peralatan make up yang berkualitas harganya cenderung lebih mahal.

Untuk menyiasati hal tersebut, lakukan strategi dan tips belanja kosmetik secara online dengan budget terbatas seperti di bawah ini;

● Buat Daftar Belanja
Sebaiknya Anda membuat daftar belanja produk apa saja yang akan dibeli untuk menghindari godaan membeli produk yang tidak dibutuhkan. Pastikan untuk mengecek terlebih dahulu make up yang sudah mau habis, dan yang sudah tidak layak pakai atau mendekati masa expired untuk masuk ke dalam daftar belanja utama.

● Cari Tahu Harga Produk
Tips belanja kosmetik berikutnya adalah mencari tahu harga produk terlebih dahulu, karena ada beberapa toko online menjual dengan harga yang berbeda. Hal ini perlu dilakukan agar Anda bisa mendapatkan produk terjangkau, sehingga bisa menghemat pengeluaran dan dapat membeli produk make up dengan harga yang lebih murah.

Anda bisa mempertimbangkan untuk mendapatkan produk drugstore kosmetik, karena harganya yang cenderung lebih murah meskipun kualitasnya juga masih bagus.

● Pilih Penjual yang Terpercaya
Sebelum melakukan aktivitas pembelian kosmetik secara online, pilihlah penjual yang sudah terverifikasi dan mempunyai reputasi bagus. Seperti official resmi dari merek sebuah kosmetik tertentu, dan lain-lain.
Bila perlu, Anda juga harus mengecek semua ulasan dari pembeli lain, dan hubungi penjual guna memastikan kualitas produk make up yang Anda inginkan untuk dibeli.

● Beli Produk yang Multifungsi
Salah satu tips belanja kosmetik dengan budget terbatas lainnya adalah membeli produk yang bisa digunakan untuk banyak kebutuhan atau multifungsi.

Misalnya dengan Anda bisa membeli BB Cream yang bisa digunakan sebagai pelembab, alas bedak, sekaligus menjadi tabir surya, hanya dalam satu produk saja.

● Lirik Brand Lokal
Apabila selama ini Anda memakai produk kosmetik milik merek-merek luar negeri yang harganya relatif lebih mahal, coba mulai sekarang perhatikan brand-brand lokal yang sedang naik daun di Indonesia.
Pemakaian pertama bisa dilakukan tes produk terlebih dahulu, pilih yang cocok dan memiliki kandungan berkualitas, serta dengan harga yang lebih hemat tentunya.

● Manfaatkan Sample Produk
Biasanya beberapa toko kecantikan memberikan free sample make up yang bisa digunakan secara cuma-cuma, Anda bisa memanfaatkan produk gratis tersebut untuk menghemat budget belanja kosmetik yang terbatas, dengan catatan cocok dan sesuai terhadap kondisi kulit.

Hal ini bertujuan untuk menghindari melakukan pembelian produk yang tidak sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulit Anda.

● Gunakan Momen Promo
Beberapa toko kecantikan online umumnya sering mengadakan kerjasama dengan perusahaan tertentu untuk memberikan harga diskon kosmetik atau bisa juga berupa beauty bundle, yaitu potongan harga atau cashback dan harga lebih murah jika membeli dalam bentuk paket beberapa produk tertentu dalam satu pembelian.

Salah satunya seperti promo bulan Juni yang sedang berlangsung di Blibli yaitu sebuah toko online terpercaya di Indonesia dengan berbagai macam kebutuhan kosmetik dari beberapa toko kecantikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *